PENGARUH MODEL NUMBERED HEAD TOGETHER (NHT) BERBANTUAN MEDIA KINCIR ANGKA PENGETAHUAN (KICAUAN) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS IV SD

Authors

  • Mitarisa Elvin Fadila Mitarisa Universitas Muria Kudus
  • Siti Masfuah Universitas Muria Kudus
  • Khamdun Universitas Muria Kudus

DOI:

https://doi.org/10.23969/jp.v8i1.9046

Keywords:

Numbered Head Together, Berpikir Kritid, Kincir Angka Pengetahuan

Abstract

Berdasarkan permasalahan yang ada menunjukkan rendahnya kemampuan berpikir kritis pada siswa kelas IV SD Negeri Bringin. Penyebab rendahnya kemampuan berpikir kritis dikarenakan pada saat kegiatan pembelajaran guru tidak selalu menggunakan model dan media pembelajaran dan apabila guru merangsang siswa dengan memberi pertanyaan hanya 1 sampai 2 siswa yang aktif. Sehingga perlu adanya inovasi dalam pembelajaran yang dapat meningkatkan dan mengembangkan kemampuan berpikir kritis siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perbedaan rata-rata nilai pretest dan post-test kemampuan berpikir kritis dan mendeskripsikan adanya peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa setelah menggunakan model Numbered Head Together berbantuan media Kincir Angka Pengetahuan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen dengan subyek penelitian 43 siswa kelas IV SDN Bringin. Desain penelitian menggunakan Pre-Experimental Design dengan model “One-Group Pretest-Posttest Design”. Metode pengumpulan data meliputi angket, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu menggunakan statistik deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian menunjukkan (1) terdapat perbedaan rata-rata nilai pretest dan post-test secara signifikan dengan perhitungan  sebesar 14,617 dan  1,681 sedangkan perolehan nilai pretest sebesar 46,72 tidak memenuhi nilai KKM dan nilai post-test sebesar 78,18 memenuhi nilai KKM sebesar 60 pada kategori kritis. (2) terdapat peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa mencapai 0,60 pada kategori sedang. Disarankan kepada guru untuk menggunakan model Numbered Head Together dan media Kincir Angka Pengetahuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Lestari, S. D., Khamdun, K., & Riswari, L. A. (2023). Penerapan Model Make a Match dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas V SDN Boloagung 02. AS-SABIQUN, 5(2), 592–603. https://doi.org/10.36088/assabiqun.v5i2.3125

Masfuah, S., A. Rusilowati, & Sarwi. (2011). Pembelajaran Kebencanaan Alam Dengan Model Bertukar Pasangan Bervisi SETS Untuk Menumbuhkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa. Jurnal Pendidikan Fisika Indonesia, 7, 115–120.

Downloads

Published

2023-07-18

Most read articles by the same author(s)