PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS KOMIK EDUKASI PADA MUATAN BAHASA INDONESIA UNTUK SISWA KELAS IV SDN 46 CAKRANEGARA

Authors

  • Anis Aeni Universitas Mataram
  • Siti Rohana Hariana Intiana Universitas Mataram
  • Aisa Nikmah Rahmatih Universitas Mataram

DOI:

https://doi.org/10.23969/jp.v8i3.11155

Keywords:

Bahan Ajar, Komik, Bahasa Indonesia

Abstract

Bahan ajar adalah salah satu perangkat pembelajaran yang digunakan oleh guru untuk menyampaikan informasi kepada siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk berupa bahan ajar berbasis komik edukasi dan mengetahui kelayakan serta keefektifan bahan ajar berbasis komik edukasi pada muatan Bahasa Indonesia untuk siswa kelas IV di SDN 46 Cakranegara. Metode penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE yang terdiri dari 5 tahapan, yaitu analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Hasil penelitian dan pengembangan bahan ajar berbasis komik edukasi pada muatan Bahasa Indonesia kelas IV berdasarkan model ADDIE yaitu: 1) Analisis: menganalisis kebutuhan dan materi, 2) Desain: mendesain bahan ajar dan merancang tes evaluasi, 3) Pengembangan: mencetak bahan ajar, validasi oleh ahli media, ahli materi, dan ahli bahasa, serta uji coba kepada siswa dan guru untuk melihat kelayakan produk, 4) Implementasi: dilakukan penerapan bahan ajar pada kelas sesungguhnya, 5) Evaluasi: dilakukan penilaian terhadap hasil evaluasi siswa untuk melihat keefektifan produk. Hasil dari penelitian juga menunjukkan hasil sangat layak dan sangat efektif untuk digunakan pada pembelajaran secara luas, hal tersebut berdasarkan pada hasil validasi ahli media sebesar  88,75 %, ahli materi sebesar 86,67 %, ahli bahasa sebesar 91,67 %, respon siswa sebesar 89,2 %, dan respon guru sebesar 97,5 %. Hasil dari penilaian evaluasi yaitu sebesar 93,3% yang menunjukkan bahwa sebagian besar siswa memahami materi pada bahan ajar berbasis komik edukasi.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aditomo, A., Zulfikri, Satria, R., Adiprima, P., Wulan, K. S., & Harjatanaya, T. Y. (2022). Panduan Pengembangan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.

Amelia, D. J. (2018). Pengembangan Bahan Ajar Cetak Dalam Bentuk Komik Untuk Siswa Kelas III Sekolah Dasar. Jurnal Pemikiran Dan Pengembangan SD, 6(2), 136–143.

Ardhani, A. D. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Permainan Monopoli pada Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (Ipa) Siswa Kelas IV SDN Midang. In Jurnal Pijar Mipa (Vol. 16, Issue 2). https://doi.org/10.29303/jpm.v16i2.2446

Branch, R. M. (2009). Instructional Design: The ADDIE Approach. In Instructional Design: The ADDIE Approach. Springer US. https://doi.org/10.1007/978-0-387-09506-6

Daga, A. T. (2021). Makna Merdeka Belajar dan Penguatan Peran Guru di Sekolah Dasar. Jurnal Educatio, 7(3), 1075–1090.

Enha, H. F. M. (2019). Pengembangan Media Monopoli Tematik Tema Cita-Citaku Untuk Melatih Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Kelas IV MI Al-Mufidah Sidodadi Kecamatan Wongsorejo Kabupaten Banyuwangi [Thesis]. Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

Hadi, H., & Agustina, S. (2016). Pengembangan Buku Ajar Geografi Desa-Kota Menggunakan Model ADDIE. Jurnal Educatio, 11(1), 90–105.

Hidayah, N., Sumarno, & Dwijayanti, I. (2023). Analisis Bahan Ajar Terhadap Kebutuhan Guru dan Peserta Didik Kelas V. Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, X(2), 128–142. https://doi.org/10.30659/pendas.10.2.128-142

Mulyatiningsih, E. (2016). Pengembangan Model Pembelajaran. https://staffnew.uny.ac.id/upload/131808329/pengabdian/7cpengembangan-model-pembelajaran.pdf

Nukman, E. Y., & Setyawati, C. E. (2021). Bahasa Indonesia SD Kelas IV Lihat Sekitar (F. Maharani, Ed.). Pusat Kurikulum dan Perbukuan.

Rahmatih, A. N., Annisa, H. S., Istiningsih, S., & Hidayati, V. R. (2023). Pengembangan Modul Pembelajaran Berbasis Kontekstual Pada Materi Bangun Datar Untuk Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. Pendas: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 08(01), 2477–2143.

Rahmawati, P. N., Sulaiman, & Siswoyo, A. A. (2018). Pengembangan Media Permainan Scrabble Berbasis Macromedia Flash untuk Materi Menulis Karangan Sederhana Bahasa Indonesia Kelas III SDN Betiting. Jurnal Widyagogik, 5(2), 13–28.

Rasya, G. (2023). Pengembangan Modul Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal Suku Sasak Pada Materi IPS Kelas IV di SDN 22 Ampenan. Universitas Mataram.

Saputro, A. D. (2015). Aplikasi Komik Sebagai Media Pembelajaran. Jurnal Muaddib, 05(01), 2–2.

Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Alfabeta.

Syahriani, & Sofyan. (2020). Pengembangan Bahan Ajar berbasis Komik Materi Pteridophyta pada Mahasiswa Pendidikan Biologi UIN Alauddin Makassar. BIODIK: Jurnal Ilmiah Pendidikan Biologi, 6(2), 118–132. https://doi.org/10.22437/bio.v6i2.8855

Winastiti, L., & Khayati, E. Z. (2019). Pelaksanaan Pembelajaran Praktek Sulaman Bebas Pada Mata Pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan Di MAN 2 Kulon Progo [Thesis]. In Pelaksanaan Pembelajaran Praktek. Universitas Negeri Yogyakarta.

Yustiorini, Shobirin, M., & Rinjani, E. D. (2020). Pengembangan Bahan Ajar Komik Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Materi Perjuangan Para Pahlawan. Jurnal Magistra, 11(2), 197–199.

Downloads

Published

2023-12-07