PENERAPAN METODE THINKING ALOUD PAIR PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI DIMENSI TIGA DI KELAS XII MIPA 1 SMAN 8 BANDUNG

Penulis

  • Yudin Wahyudin SMA Negeri 8 Bandung

DOI:

https://doi.org/10.23969/symmetry.v6i2.4614

Kata Kunci:

Thinking Aloud Pair Problem Solving, Jarak, Bangun Ruang, Hasil Belajar

Abstrak

Penelitian ini merupakan penelitian tindak kelas yang diimplementasikan kepada peserta didik kelas XII MIPA. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik dengan menggunakan metode Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS) pada pembelajaran dimensi tiga, yakni konsep jarak pada bangun ruang. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Tiap siklus terdiri dari 4 tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan evaluasi. Siklus I mencangkup materi konsep jarak titik ke titik, jarak titik ke garis, dan jarak titik ke bidang. Siklus II mencangkup materi konsep jarak garis ke garis, jarak garis ke bidang, dan jarak bidang ke bidang. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa pada siklus I persentase ketuntasan peserta didik adalah 58% dengan kategori cukup, pada siklus II persentase ketuntasan 70% dengan kategori baik, dan pada ulangan harian presentasi ketuntasan mencapai 85% dengan kategori sangat baik. Maka dapat didimpulkan bahwa metode ini dapat digunakan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Rineka Cipta

Brousseau, Guy. (2002). Mathematics education library: theory of didactical situations in mathematics. (nineteenth ed). New York, Boston, Dordrecht, London, Moscow: Kluwer Academic Publishers.

Barkley, P. Cross, dan C.H. Major. (2012). Collaborative Learning Techniques. Bandung : Nusa MediaGagne. (1977). The Condition of Learning. New York : Holt

Janulis, P. Purba. (2012). Pemecahan Masalah dan Penggunaan Strategi Pemecahan Masalah. Artikel P.J. Purba

Stice, J. E. (1987). Teaching Problem Solving. [Online]. Tersedia : http//wwwcsi.unian.it.educa/problemsolving/stice-ps.html

Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung : Alfabeta

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-12-30