KAJIAN TEORI PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KNISLEY TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

Authors

  • Taufik Rahman universitas pasundan

DOI:

https://doi.org/10.23969/symmetry.v5i2.3538

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menganalisis bagaimana kajian kemampuan pemahaman konsep matematis; (2) menganalisis bagaimana konsep model pembelajaran knisley; (3) menganalisis bagaimana implementasi model pembelajaran knisley dalam  meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif dengan jenis penelitian yang digunakan yaitu studi kepustakaan. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah peneliti sendiri (human instrument). Pengumpulan data dilakukan dengan cara editing, organizing dan finding. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Kemampuan pemahaman konsep matematis adalah kemampuan yang bertujuan agar siswa dapat memahami setiap konsep matematika sehingga bukan hanya sekedar hafalan semata. Siswa yang memiliki kemampuan pemahaman konsep matematis berarti ia dapat menyatakan kembali apa yang sudah diperolehnya dengan ucapan atau tulisannya sendiri, dapat menghubungkan satu konsep dengan konsep lainnya maupun dapat menyelesaikan masalah matematika walaupun pada soal-soal yang tidak rutin sekalipun. (2) Model pembelajaran knisley memberikan sebuah kesempatan kepada siswa untuk menemukan konsep baru berdasarkan dengan pengetahuan yang sudah dimiliki oleh siswa sebelumnya. Siswa membangun sebuah pengetahuannya sendiri maka akan memungkinkan untuk dapat memahami konsep matematika yang dipelajarinya karena dilibatkannya siswa secara langsung lewat pengalamannya selama proses pembelajaran. (3) Implementasi model pembelajaran knisley dapat memengaruhi kemampuan pemahaman konsep matematis siswa melalui empat tahapan yaitu konkret-reflektif, konkret-aktif, abstrak-reflektif dan abstrak-aktif. Melalui empat tahapan tersebut hal yang memengaruhi kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yaitu siswa dapat menyatakan kembali sebuah konsep, memberikan suatu contoh dari hal yang sedang dipelajari, dapat mengidentifikasi hal yang diketahui dan dibutuhkan dari suatu persoalan sehingga dapat mengembangkan syarat cukup atau syarat perlu dari sebuah konsep serta dapat mengaplikasikan suatu konsep dalam menyelesaikan permasalahan matematika.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-01-12