PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS SAINTIFIK DAN NILAI ISLAMI JENJANG SD/MI KELAS V TEMA 8 SUBTEMA 1
DOI:
https://doi.org/10.23969/jp.v7i2.6662Abstract
Pada proses belajar-mengajar guru tidak hanya berpedoman pada buku pembelajaran, tetapi guru juga harus mampu mengembangkan bahan ajar dengan sebaik mungkin dan semenarik mungkin guna menigkatkan potensi belajar siswa. Bagi seorang guru ataupun peserta didik bahan ajar merupakan hal terpenting dalam proses pembelajaran karena bisa dijadikan sebagai sumber pembelajaran. Penelitian dan Pengembangan atau dalam bahasa inggrisnya Research and Development. Peneliti menggunakan model ADDIE. Dari penelitian dan pengembangan yang dilakukan maka dapat diambil kesimpulan bahwa: Desain Bahan ajar berbasis saintifik dan nilai islami ini mengacu pada desain pengembangan model ADDIE dengan tahapan pegembangannya adalah (1) Tahap perencanaan (Planning), (2) Tahap perancangan (Design) dan (3) Tahap pengembangan (Development). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bahan Ajar Berbasis Saintifik Dan Nilai Islami Jenjang SD/MI Kelas V Tema 8 Subtema 1 memenuhi kriteria sangat valid dan sangat praktis, mengacu pada hasil penilaian validator dengan rata-rata nilai validitas 86,4%, sedangkan untuk hasil penilaian praktikalitas dengan rata-rata 93,35%. Dengan demikian, dapat menunjukkan bahwa penelitian ini menghasilkan Bahan Ajar Berbasis Saintifik Dan Nilai Islami Jenjang SD/MI Kelas V Tema 8 Subtema 1 dengan kriteria valid dan praktis sehingga dapat digunakan sebagai bahan ajar pembelajaran.Downloads
References
Ahmadi, A., & Prasetya, J. T. (2005). SBM (Strategi Belajar Mengajar). CV Pustala Setia.
E. Mulyasa. (2013). Menjadi Guru Profesional. PT Remaja Rosdakarya.
Eliya, I. (2019). Pengembangan Bahan Ajar Menulis Teks Narasi Berbasis Nilai-Nilai Islami Untuk Siswa MTs di Kabupaten Pemalang. Jurnal At-Ta’lim, 18(2).
Hamzah, A. (2021). Metode Penelitian & Pengembangan (Research & Development) Uji Produk Kuantitatif dan Kualitatif Proses dan Hasil Dilengkapi Contoh Proposal Pengembangan Desain Uji Kualitatif dan Kuantitatif. CV Literasi Nusantara Abadi.
Hasibuan, Z., Suryadi, B., Yulianti, K., Guntoro, N. A., Su’ud, Z., & Khomsiyah, K. (2015). Buletin BSNP: Harmonisasi dan Koordinasi Standar Nasional Pendidikan 2015. Buletin BSNP: Harmonisasi dan Koordinasi Standar Nasional Pendidikan 2015, 10(3).
Munandar, A., & Rizki, S. (2019). Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbasis Komputer Menggunakan Flipbook Maker Disertai Nilai Islam Pada Materi Peluang. AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika, 8(1), 262–269.
Pratiwi, D. D. (2019). Pengembangan Bahan Ajar Aljabar Linier Berbasis Nilai-nilai Keislaman dengan Pendekatan Saintifik. Desimal: Jurnal Matematika, 2(2), 155–163.
Rahmawati, A., & Rizki, S. (2017). Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbasis Nilai-Nilai Islam Pada Materi Aritmatika Sosial. Jurnal Pendidikan Matematika FKIP Univ. Muhammadiyah Metro, 6(1).
Rayanto, Y. H., & Sugianti. (2020). Penelitian Pengembangan Model ADDIE dan R2D2: Teori dan Praktek. Lembaga Academic & Research Institute.
Satori, D. (2009). Profesi Keguruan. Universitas Terbuka.
Sudaryono. (2017). Metode Penelitian Pendidikan (1 ed.). Kencana.
Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Administrasi Dilengkapi Dengan Metode R&D. Alfabeta.
Sumantri, M., & Syaodih, N. (2009). Perkembangan Peserta Didik. Universitas Terbuka.
Surya. (2007). Kapita Selekta Kependidikan. Universitas Terbuka.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.