PENGARUH DIVIDEN PER SHARE (DPS), EARNING PER SHARE (EPS), LEVERAGE, DAN RETURN ON EQUITY (ROE) TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR ENERGI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIATAHUN 2020-2024
DOI:
https://doi.org/10.23969/jp.v10i04.37805Keywords:
Dividen Per Share, Earning Per Share, Leverage, Return on Equity, Harga Saham, Sektor Energi.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Dividen Per Share (DPS), Earning Per Share (EPS), Leverage, dan Return on Equity (ROE) terhadap harga saham pada perusahaan sektor energi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2020–2024. Penelitian kuantitatif ini melibatkan 37 perusahaan energi sebagai populasi, dengan 16 perusahaan yang dipilih sebagai sampel menggunakan metode total sampling berdasarkan kriteria tertentu. Data dianalisis menggunakan regresi data panel dengan bantuan perangkat lunak Eviews 12.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa DPS berpengaruh positif signifikan terhadap harga saham, dan EPS juga menunjukkan pengaruh positif signifikan. Sementara itu, Leverage dan ROE tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Secara simultan, DPS, EPS, Leverage, dan ROE berpengaruh signifikan terhadap harga saham pada sektor energi. Temuan ini mengindikasikan bahwa indikator profitabilitas per saham memiliki peran penting dalam menentukan nilai pasar perusahaan, sedangkan leverage dan pengembalian ekuitas tidak selalu menjadi pertimbangan utama bagi investor di industri energi.
Downloads
References
Abbas, M., & Mariati. (2023). Pengaruh Dividend Per Share dan Earnings Per Share terhadap Harga Saham Perusahaan Pertambangan di BEI. Jurnal Ekonomi dan Bisnis, 12(2), 115–124.
Brigham, E. F., & Houston, J. F. (2017). Fundamentals of Financial Management (14th ed.). Cengage Learning.
Brigham, E. F., & Houston, J. F. (2010). Dasar-Dasar Manajemen Keuangan. Salemba Empat.
Fahmi, I. (2020). Pengantar Pasar Modal. Alfabeta.
Indah, A., & Parlia, S. (2017). Pengaruh EPS dan ROE terhadap Harga Saham. Jurnal Akuntansi dan Keuangan, 9(1), 45–53.
Jogiyanto, H. (2017). Teori Portofolio dan Analisis Investasi (10th ed.). BPFE Yogyakarta.
Jauhari, M. (2018). Analisis Faktor-Faktor Fundamental Terhadap Harga Saham Sektor Energi. Jurnal Ilmu Manajemen, 6(1), 23–34.
Kamaliah. (2018). Peranan Pasar Modal dalam Perekonomian Nasional. Jurnal Ekonomi Pembangunan, 5(2), 78–86.
Kasmir. (2010). Analisis Laporan Keuangan. Raja Grafindo Persada.
Kasmir. (2012). Pengantar Manajemen Keuangan. Kencana Prenada Media Group.
Koerniawan, H. (2018). Pengaruh Dividen Per Share dan Kebijakan Dividen terhadap Harga Saham. Jurnal Keuangan dan Perbankan, 14(3), 210–221.
Noraida. (2022). Pengaruh Kinerja Keuangan Perusahaan terhadap Harga Saham di BEI. Jurnal Akuntansi dan Ekonomi, 7(2), 134–145
Nazir, I., & Khairunisa, D. (2022). Manajemen Keuangan dan Investasi. Deepublish.
Wira, D. (2022). Analisis Fundamental: Pengaruh Leverage terhadap Harga Saham. Jurnal Ekonomi Modern, 8(4), 301–310.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
















