PERAN KEPALA SEKOLAH SEBAGAI MANAJER DALAM MENINGKATKAN MUTU SEKOLAH MENENGAH PERTAMA ISLAM TERPADU TSAMROTUL FUAD PEMALANG
DOI:
https://doi.org/10.23969/jp.v9i04.19523Keywords:
Mutu Sekolah, Peran Kepala Sekolah sebagai ManajerAbstract
Fokus penelitian yaitu 1) mendeskripsikan dan menganalisis perencanaan peningkatan mutu SMP IT Tsamrotul Fuad Pemalang, 2) mendeskripsikan dan menganalisis pengorganisasian peningkatan mutu SMP IT Tsamrotul Fuad Pemalang. 3) mendeskripsikan dan menganalisis penggerakan peningkatan mutu SMP IT Tsamrotul Fuad Pemalang. 4) mendeskripsikan dan menganalisis pengawasan peningkatan mutu SMP IT Tsamrotul Fuad Pemalang. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus, lokasi penelitian di SMP IT Tsamrotul Fuad Pemalang. Pengumpulan data dilakukan menggunakan observasi nonpartisipatif, wawancara terstruktur dan mendalam serta dokumentasi. Analisis dengan cara: pengumpulan data, reduksi, display dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan temuan dilakukan dengan ketekunan pengamatan, triangulasi dan kecukupan referensi. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa: 1) peran kepala sekolah dalam perencanaan dilakukan dengan prosedur perencanaan meliputi identifikasi kebutuhan, program prioritas, dan sosialisasi program sekolah. 2) peran kepala sekolah dalam pengorganisasian dilakukan dengan prosedur pengorganisasian meliputi penentuan sumber daya sekolah, pengembangan sumber daya sekolah, penugasan dan pendelegasian wewenang. 3) peran kepala sekolah dalam penggerakkan dilakukan oleh kepala sekolah meliputi pengarahan kepala sekolah dan motivasi kepala sekolah. 4) peran kepala sekolah dalam pengawasan dilakukan oleh kepala sekolah meliputi penentuan instrumen penilaian, evaluasi kegiatan, dan tindak lanjut.Downloads
References
Daryanto, H.M. (2013). Administrasi dan Manajemen Sekolah. Jakarta: Rineka Cipta.
Moloeng, L. (2012). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Djafri Novianty. (2016). Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah (Pengetahuan Manajemen, Efektivitas, Kemandirian Keunggulan Bersaing dan Kecerdasan Emosi). Yogyakarta: CV Budi Utama.
Marno dan Triyo Supriyatno. (2014) Manajemen dan Kepemimpinan Pendidikan Islam. Bandung: PT Refika Aditama.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.