OPTIMALISASI PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA MELALUI KAMPANYE BAHASA DI MEDIA SOSIAL

Penulis

  • Lili Sadeli Universitas Pasundan
  • Eggie Nugraha Universitas Pasundan

DOI:

https://doi.org/10.23969/literasi.v13i2.7448

Kata Kunci:

Kata Kunci: Bahasa, Indonesia, Kampanye, Media Sosial.

Abstrak

Sebagai bahasa nasional, bahasa Indonesia berfungsi sebagai lambang kebanggaan kebangsaan, lambang identitas nasional, alat pemersatu, dan alat komunikasi antardaerah dan antarkebudayaan. Sebagai lambang kebangsaan, bahasa Indonesia mampu mencerminkan nilai-nilai sosial budaya yang mendasari rasa kebanggaan kita sebagai lambang identitas nasional, bahasa Indonesia harus kita junjung di samping bendera dan negara kita. Bahasa Indonesia juga harus mampu sebagai alat pemersatu berbagai suku bangsa yang memiliki latar belakang kebudayaan dan bahasa yang berbeda-beda. Bahasa Indonesia telah terbukti mencapai keserasian hidup antar suku bangsa dalam satu bangsa, yaitu bangsa Indonesia. Sebagai upaya menumbuhkan rasa cinta tanah air genrasi muda diuraikan permasalahan-permasalahan yang ada di Generasi Muda diantaranya 1) Bagaimanakah penggunaan bahasa Indonesia mahasiswa PBSI FKIP Unpas; 2) Bagaimanakah penggunaan bahasa media sosial mahasiswa PBSI FKIP Unpas; 3) Bagaimanakah kampanye bahasa di media sosial. Berdasarkan permasalahan yang ada perlu adanya kampanye bahasa sebagai upaya untuk meningkatkan eksistensi bahasa Indonesia dan perwujudan generasi muda yang melek akan bahasa. Kata Kunci: Bahasa, Indonesia, Kampanye, Media Sosial.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa. Kumpulan Putusan Konggres Bahasa Indonesia I-IX Tahun 1938 - 2008. 2011. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Hasan Alwi, 2011. Bahasa Indonesia Pemakai dan Pemakaiannya. Jakarta: Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan Nasional dan Kebudayaan.

Putri, Nimas Permata. 2017. Eksistensi Bahasa Indonesia pada Generasi Milennial. Jurnal Widyabastra, 5(1), 45-47.

Rahayu, Arum Putri. 2015. Menumbuhkan Bahasa Indonesia Yang Baik dan Benar dalam Pendidikan dan Pengajaran. Jurnal Paradigma, 2(1), 15-20

Undang-Undang Dasar 1945

UU No 24 Tahun 2009 Tentang Bendera, Bahasa, dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-07-01