Pengaruh Employee Value Propositions Terhadap Kinerja Karyawan Di PT Diamond Internasional Indonesia

Authors

  • Ina Arminah Perempuan

DOI:

https://doi.org/10.23969/bp.v4i1.4616

Abstract

 ABSTRAK Globalisasi yang berkembang pesat saat ini, membuat perkembangan bisnis di Indonesia juga menjadi semakin pesat. Hal ini ditandai dengan persaingan yang ketat antar perusahaan, dan membuat banyak perusahaan memacu dalam mengejar efektivitas dan efisiensi. Melihat permasalahan tersebut, maka kebutuhan utama dalam mengoperasikan perusahaan adalah Sumber Daya Manusia (SDM) yang memegang peran penting dalam menentukan capaian tujuan perusahaan. Pencapaian perusahaan dapat terwujud karena adanya langkah strategis dari perusahaan, terhadap kontribusi SDM yang akan membangun rasa komitmen dalam mengembangkan skill dengan baik terhadap organisasinya (perusahaan). Adapun faktor yang mempengaruhi komitmen organisasi adalah Employee Value Proposition. Employee Value Proposition merupakan salah satu faktor penting yang harus dimiliki oleh perusahaan dalam menarik dan mempertahankan karyawan yang mempunyai potensi baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh Employee Value Propositionterhadap peningkatan kinerja karyawan. Dibuktikan dengan kemampuannya dalam menarik (merekrut) dan mempertahankan karyawan yang mempunyai potensi atau talenta yang dibutuhkan oleh suatu perusahaan. Kata Kunci: Employee Value Proposition, Kinerja Karyawan, Perusahaan, dan Sumber Daya Manusia.     Abstract Globalization is growing rapidly at this time, making business development in Indonesia also become increasingly rapid. This is characterized by intense competition between companies, and makes many companies spur on the pursuit of effectiveness and efficiency. Seeing these problems, the main need in operating the company is Human Resources (HR) which plays an important role in determining the achievement of company goals. The company's achievements can be realized due to strategic steps from the company, towards the contribution of HR which will build a sense of commitment in developing skills well for the organization (company). The factor that influences organizational commitment is the Employee Value Proposition. Employee Value Proposition is one of the important factors that must be owned by the company in attracting and retaining employees who have good potential. The results of the study indicate that there is an influence of the Employee Value Proposition on improving employee performance. Evidenced by its ability to attract (recruit) and retain employees who have the potential or talent needed by a company. Keywords: Employee Value Proposition, Employee Performance, Company, and Human Resources.  

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-03-31